Bawaslu Lutim Ajak Semua Pihak Ciptakan Pemilu Bersih dan Berintegritas

  • Bagikan
benner

Luwu Timur, bilikf4kt@.id -Menghadapi Pilkada yang akan berlangsung 27 November 2024, Bawaslu Luwu Timur semakin serius menggandeng berbagai elemen masyarakat, termasuk pemilih pemula dalam menciptakan proses pemilihan yang bersih dan berintegritas.

Bawaslu Luwu Timur menekankan pentingnya keterlibatan pemilih pemula dalam menjaga jalannya demokrasi yang sehat, pemilih pemula memiliki peran yang sangat sentral dalam menentukan masa depan daerah dan bangsa serta apresiasi meningkatnya minat masyarakat setiap adanya indikasi pelanggaran pemilu akan dilaporkan

benner

Bawaslu juga telah berkolaborasi dengan berbagai organisasi masyarakat dan sekolah, menggandeng pemilih pemula yang telah berusia 17 tahun, kata ketua Bawaslu Luwu Timur Pawennari, rabu (2/10) di Tomoni

Pawennari juga mengungkapkan bahwa di era digital ini, pemuda memiliki akses luas terhadap informasi dan ini adalah peluang emas untuk memastikan pengawasan dilakukan secara efektif dan berintegritas. dalam kegaiatan Sosialisasi Pengawasan Pemilihan Partisipatif Pemilih Pemula.

Pawennari apresiasia besarnya kontribusi pemilih pemula dalam Pemilu 2024 yang lalu. Berdasarkan data nasional, dari 192 juta pemilih, 60 juta diantaranya adalah pemilih pemula dan muda. Ini adalah segmen terbesar yang akan mempengaruhi hasil pemilihan.

benner
baca juga  Diduga Memihak, Dua Oknum Kades di Luwu Utara ditetapkan Tersangka
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *