Optimalisasi pengelolaan Zakat dan Wakaf, Kemenag Luwu Timur Gelar Fasilitasi Kelembagaan

  • Bagikan
Oplus_131072

Malili, bilikf4kt@.id — Dalam upaya memperkuat pengelolaan zakat dan wakaf di Kabupaten Luwu Timur, Kantor Kementerian Agama (Kemenag) dipimpin oleh Syahruni Nas, mengadakan acara bertajuk “Fasilitasi Kelembagaan Penyelenggaraan Zakat dan Wakaf Tahun Anggaran 2024” di Aula PLHUT. Selasa (3/9)

Acara ini menghadirkan berbagai pemateri ahli, seperti Dr. H. Iskandar Fellang, Ketua Badan Wakaf Indonesia (BWI) Sulawesi Selatan; H. Muhammad Yunus, Kepala Kemenag Luwu Timur.

benner

Hadir pula H. Bakri, Ketua Tim Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kanwil Kemenag Sulsel; serta Yunitasari, Kepala Seksi Pengadaan Tanah & Pengembangan Kantor BPN Luwu Timur, yang membahas prosedur pengurusan tanah wakaf.

Sebanyak 30 peserta, termasuk Nazhir dan Penyuluh Agama, mengikuti acara ini dengan penuh semangat. Hadir pula Ketua dan Pengurus BWI Luwu Timur, serta H. Hamka Ilyas selaku Ketua BAZNAS Luwu Timur juga memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan ini.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *